Pada hari ini tepatnya Selasa tanggal 6 September 2016 berakhirnya masa bhakti 2015/2016 berakhir. Dan telah dilaksanakan Pemilihan secara langsung untuk memilih Pasangan Ketua dan Wakil Ketua OSIMA (Organisasi Siswa Intra Madrasah) serta Pasangan Ketua dan Wakil Ketua Dewan Kerja Ambalan (DKA) MA Al Ittihad Sidareja beberapa waktu yang lalu.
Bertempat di ruangan auditorium lantai II MA Al Ittihad Sidareja tempat dilangsungkannya upacara Serah Terima Jabatan Pengurus OSIMA dan DKA lama kepada Kepengurusan Baru, upacara ini berlangsung khidmat dan berkesan, dimana serah terima jabatan ini ditandai dengan penyerahan bendera Panji OSIMA dan Panji Ambalan dari pengurus lama kepada pengurus yang baru.
Bertindak sebagai Pembina upacara adalah Bapak Nur Affandi, SH ( Kepala Madrasah ) yang sekaligus memimpin pembacaan ikrar janji para pengurus terlantik. Dalam sambutannya Kepala Madrasah berharap penuh kepada pengurus baru ini untuk lebih baik dari pengurus sebelumnya yang sudah baik, ditekankan pula untuk selalu berkordinasi dan berkomunikasi dengan seluruh komponen madrasah diantaranya Wali Kelas, BP, Kesiswaan dan Dewan Guru.
Pada akhir sambutannya Kepala madrasah mengucapkan selamat dan sukses kepada pengurus baru, amanat yang diemban merupakan sebuah amanat luhur dan mulia karena para pengurus ini merupakan pilihan dari perwakilan masing-masing kelas.
Upacara di akhiri dengan ucapan selamat oleh semua dewan guru yang hadir. Semoga OSIMA dan DKA MA Al Ittihad lebih maju dan mampu membawa almamater ini ke arah yang lebih baik. Amin..